Rabu, 05 Maret 2014

psikologi pendidikan dalam bidang teknologi

Psikologi pendidikan dalam bidang teknologi
Teknologi adalah tema penting di dalam pendidikan,dengan kemajuan teknologi yang berkembang pesat saat ini para murid atau pelajar dapat dengan mudah memperoleh suatu ilmu dan informasi yang cepat,di dalam dunia pendidikan, teknologi sangat dibutuhkan untuk mempermudah proses belajar mengajar, para murid atau siswa dapat dengan mudah belajar dengan mencari tahu di internet.Sistem internet sendiri berisi ribuan jaringan yang dapat menghubungkan orang diseluruh dunia,sehingga memudahkan setiap orang atau individu untuk berkomunikasi satu sama lain.Pendidikan dan teknologi berkaitan erat, karena melalui teknologi kita mendapat informasi baru dan berbagai hal untuk membantu kita dalam belajar, teknologi bahkan membantu guru dalam mendidik siswa. Contohnya, seringkali kita jumpai materi pembelajaran yang kurang lengkap dalam buku yang kita gunakan sebagai acuan dalam proses belajar mengajar,hal tersebut dapat diatasi dengan mencari informasi atau materi yang berkaitan dengan pelajaran yang akan kita pelajari di internet.
Meskipun teknologi telah berkembang pesat tidak, selamanya teknologi itu selalu meningkatkan kemampuan belajar siswa,penggunaan teknologi yang semakin berkembang pesat juga harus di awasi pengaplikasian nya oleh guru yang hendak mengajar,guru yang efektif akan mampu membimbing muridnya untuk menggunakan teknologi itu dengan sebaik-baiknya,oleh karena itu guru juga sangat berperan penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang mendukung proses belajar murid,guru juga diharapkan mampu menguasai teknologi yang akan digunakan dalam pengajaran,guru yang efektif tahu cara menggunakan komputer dan memahami perangkat penting lainnya yang dapat mendukung pembelajaran,oleh karena itu pendidikan dan teknologi memiliki kaitan yang erat,dimana kedua aspek ini saling mempengaruhi satu sama lain,dengan adanya teknologi akan mempermudah kita untuk menjelajah dunia,contohnya:kita ingin mengetahui sejarah negara Belanda yang pernah menjajah negara kita,kita tidak perlu repot-repot membuang-buang waktu dan tenaga kita untuk berlayar ke belanda,kita cukup mencari di internet dan informasi yang kita butuhkan akan segera kita peroleh.Informasi dalam internet memang selamanya tidak dapat dipercaya oleh karena itu kita juga harus mampu menyaring informasi yang benar-benar sesuai dengan topik yang kita butuhkan.
Keberhasilan pembelajaran yang dilakukan dalam satu kegiatan pendidikan adalah bagaimana siswa dapat belajar dengan cara mengidentifikasi, mengembangkan, mengorganisasi, serta menggunakan segala macam sumber belajar. Upaya pemecahan masalah dalam pendekatan teknologi pendidikan adalah dengan mendayagunakan sumber belajar. Teknologi dalam pembelajaran telah mengubah wajah pembelajaran yang berbeda dengan proses pembelajaran tradisional yang ditandai dengan interaksi tatap muka antara guru dan siswa baik di kelas maupun di luar kelas sehingga teknologi dalam pembelajaran diartikan sebagai media untuk mendistribusikan pesan, termasuk sistem pos, siaran radio, televisi, telepon, satelit dan jaringan komputer.


sekian dan terimakasih :) :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar